Harga Bibit Buah Tin
Harga Bibit Buah Tin – Buah tin sudah tidak asing lagi terdengar di telinga masyarakat Indonesia. Karena manfaatnya yang baik untuk kesehatan sehingga membuatnya terkenal di kalangan masyarakat. Manfaat yang dikandung buah tin membuat banyak masyarakat tertarik untuk mengkonsumsinya. Sehingga hal ini menjadi peluang besar bagi Anda untuk membuatnya menjadi ladang usaha. Anda bisa mulai menyediakan buah tin yang dibutuhkan oleh masyarakat dengan terlebih dahulu memilih bibit buah tin yang berkualitas. Namun harga bibit buah tin sendiri berbeda-beda di setiap daerah di Indonesia sehingga Anda perlu mengetahui referensi harganya terlebih dahulu.
Serat yang dikandung buah tin sangatlah tinggi, sehingga dapat membantu dalam membersihkan racun dalam tubuh pengkonsumsi buah tin ini. Selain itu, buah tin juga dapat membantu untuk mencegah kanker dan berbagai macam penyakit degenerative yang lain seperti penyakit Jantung. Buah lain yang mempunyai manfaat juga untuk kesehatan adalah buah zaitun, buah ini juga biasa digunakan dalam produk kecantikan. Usaha dari kedua buah ini sangatlah menjanjikan. Karena Anda dapat mendapatkan keuntungan besar dengan menyediakan modal harga bibit buah tin dan zaitun sekitar Rp 30.000 sampai dengan Rp 285.000.

Cari Bibit Buah Tin? Cek Selengkapnya Disini
Topik Artikel
Daftar Harga Bibit Buah Tin di Berbagai Daerah di Indonesia
Buah tin mempunyai banyak jenis, namun yang biasa dikenal di masyarakat adalah buah tin merah dan buah tin brown turkey. Keduanya mempunyai kualitas yang bagus dan khasiatnya terpercaya, sehingga banyak sekali orang yang tertarik untuk menanamnya. Harga bibit buah tin merah sendiri biasa dibandrol sekitar Rp 35.000 sampai dengan Rp 250.000, dimana besarannya tergantung kualitas bibit yang ditawarkan. Sedangkan harga bibit buah tin brown turkey biasa dibandrol sekitar Rp 30.000 sampai dengan Rp 170.000 secara umum. Namun Anda bisa saja menemukan harga yang lebih kecil atau lebih besar. Selain itu, harga buah tin di setiap daerah juga berbeda-beda, berikut adalah harga bibit buah tin di berbagai daerah di Indonesia yang dapat Anda jadikan referensi.
-
Harga Bibit Buah Tin di Jogja
Di Jogja sendiri terdapat suatu komunitas pecinta buah tin yang terdiri dari para petaninya, pernah dikatakan mereka membentuk komunitas ini didasarkan atas hobi. Sehingga tanaman buah tin yang mereka miliki hanyalah sebagai koleksi. Sedangkan petani buah tin yang menanam untuk kegiatan ekonomis sangatlah jarang di jogja. Hal ini tentunya membuka peluang bagi Anda untuk menjadi petani buah tin, mengingat jumlah penyedia buah tin sendiri masih sedikit.
Anda juga dapat menyediakan segala macam jenis buah tin, karena pasti akan banyak kolektor dari buah tin yang akan mencarinya. Untuk membuka usaha ini, Anda perlu menyiapakan dana untuk membeli bibit dari buah tin di Jogja sekitar Rp Rp 25.000 sampai dengan Rp 90.000. Harga bibit buah tin ini masih terbilang murah, karena sebenarnya masih terdapat bibit buah tin yang dijual dengan harga yang lebih besar.
-
Harga Buah Tin di Solo
Masyarakat Solo juga banyak yang telah mengetahui khasiat dari buah tin, serta banyak juga yang telah mengkonsumsinya untuk kesehatan. Hal ini akan mempermudah bagi para penyedia buah tin, karena tidak memerlukan tenaga ekstra untuk mengenalkan buah tin pada masyarakat Jogja. Hal ini pula yang akan menjadi kesempatan besar bagi Anda untuk menjadikannya sebagai usaha. Karena peluang untuk mendapat keuntungan sangatlah besar. Untuk memulainya, Anda perlu menyiapkan bibit buah tin di Solo dengan harga bibit buah tin murah sekitar Rp 35.000 dan yang paling mahal adalah sekitar Rp 107.000.
-
Harga Buah Tin Surabaya
Buah tin juga sudah diakui khasiatnya di Surabaya, banyak dari masyarakat Surabaya menjadikan buah tin sebagai obat encok dan wasir. Hal inilah yang menyebabkan buah tin semakin banyak dicari di sana, sehingga peluang untuk menjadi penyedia buah tin ini sangatlah besar. Harga buah tin di Surabaya sendiri mencapai Rp 53.000 sampai dengan Rp 107.000, harga ini juga termasuk harga standar dari semua jenis buah tin.
-
Harga Buah Tin di Medan
Di Medan sudah dikenal banyak sekali jenis buah tin, bahkan Anda juga bisa mencari berbagai macam jenis bibit buah tin di sana. Harga dari buah tin di Medan sendiri mencapai Rp 35.000 sampai dengan Rp 250.000. Namun varian dari bibit buah tin yang disediakan di sana juga sangat banyak dan kualitasnya disesuaikan dengan harganya.
-
Harga Buah Tin di Gresik
Buah Tin yang tersedia di Gresik sama saja dengan buah tin yang disediakan di Surabaya, begitu pula dengan harga bibitnya yaitu sekitar Rp 53.000 sampai dengan Rp 107.000. Bahkan di Gresik sudah terdapat kebun buah tin yang ditanam oleh para pecinta buah tin, namun kebun ini juga dimanfaatkan dalam hal ekonomis.
Daftar harga bibit buah tin di berbagai daerah tersebut dapat Anda jadikan referensi. Apabila Anda ingin menanam sendiri buah tin untuk usaha atau hanya sekedar hobi. Semoga bermanfaat.
Daftar Harga Bibit Buah Tin Terbaru
Jenis Bibit Buah Tin | Kisaran Harga |
Bibit Buah Tin Calimyrna 20-40 cm | IDR 115.000 |
Bibit Buah Tin Purple Yordan 20-40 cm | IDR 100.000 |
Bibit Buah Tin Brown Turkey 20-40 cm | IDR 117.000 |
Bibit Buah Tin Red Israel 20-40 cm | IDR 130.000 |
Bibit Buah Tin Conadria 20-40 cm | IDR 112.000 |
Bibit Buah Tin Green Yordan 20-40 cm | IDR 95.000 |